Waspada Jajanan Tinggi Gula, SMAN 1 Bandung Gencarkan Edukasi Gizi untuk Siswa

- 11 Januari 2023, 13:41 WIB
Waspada Jajanan Tinggi Gula, SMAN 1 Bandung Gencarkan Edukasi Gizi untuk Siswa
Waspada Jajanan Tinggi Gula, SMAN 1 Bandung Gencarkan Edukasi Gizi untuk Siswa /Istimewa/Yanto Tena/Selayar Post/

Tuti juga mengingatkan pentingnya menciptakan lingkungan yang kondusif untuk membiasakan kebiasaan hidup sehat dikalangan remaja.

“Lingkungan sekolah yang kondusif akan pengaruh positif pada kebiasaan makan generasi saat ini,” jelas Tuti.

Sebelumnya, Ikatan Dokter Indonesia pada akhir 2021 juga merilis terjadi peningkatan diabetes pada anak dan remaja.

Diabetes Mellitus (DM) merupakan penyakit metabolik utama pada anak yang sifatnya kronis dan potensial mengganggu tumbuh kembang anak.

Pada anak dikenal 2 jenis diabetes yang paling banyak dijumpai, yaitu DM tipe-1 dengan jumlah kadar insulin rendah

akibat kerusakan sel beta pankreas, dan DM tipe-2 yang disebabkan oleh resistensi insulin, walaupun kadar insulin dalam darah normal.

Faktor penyebab utama DM tipe-1 adalah faktor genetik dan autoimun, sedangkan pada DM tipe-2 biasanya disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat dan kegemukan.

Penelitian Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) memperkirakan pada 2060, ada 220.000 orang berusia kurang dari 20 tahun yang memiliki diabetes tipe 2, meningkat hampir 700 persen.

Sementara untuk diabetes tipe 1 yang lebih umum dialami orang muda, diperkirakan meningkat sebesar 65 persen.***

 

Halaman:

Editor: Yanto Tena


Tags

Terkait

Terkini

x