Gubernur VBL: Mari Kita Perkuat Kolaborasi Majukan NTT

- 25 Oktober 2022, 19:22 WIB
Gubernur VBL: Mari Kita Perkuat Kolaborasi Majukan NTT./Selayar Post/Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi NTT
Gubernur VBL: Mari Kita Perkuat Kolaborasi Majukan NTT./Selayar Post/Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi NTT /

Baca Juga: Gubernur VBL Apresiasi Program TJPS dan Penanganan Stunting di Kabupaten SBD

“Inilah waktunya, selain mengontrol kinerja pemerintah daerah terkait akuntabilitas keuangan negara, tapi kehadiran dari Pak Slamet Riyadi, saya punya optimisme baru adalah NTT mendapat supply energi baru dengan pikiran cerdas melalui kehadiran Pak Slamet beserta keluarga. NTT tempat yang sangat indah untuk dinikmati dalam bekerja, karena di sini kita menikmati surga dunia untuk dikelola dan dinikmati bersama” jelas Politisi Partai Nasdem ini.

Gubernur VBL juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada Slamet Riyadi dan selamat menunaikan tugas dalam jabatan baru bagi Adi Sudibyo sebagai Pemeriksa Ahli Utama pada Auditorat Utama Keuangan Negara VII BPK Pusat dalam Jabatan Fungsional.

Pada bagian lain Anggota VI BPK selaku Pimpinan Pemeriksa Keuangan Negara VI, Dr. Pius Lustrilanang menyampaikan terima kasih kepada Adi Sudibyo yang telah mengukir prestasi dengan mengemban tugas sebagai Kepala BPK Perwakilan Provinsi NTT dengan capaian yang sangat memuaskan dimana telah menunjukkan kemitraan yang solid antara BPK RI dengan jajaran pemerintah daerah di NTT. 

“Selamat memulai tugas yang baru Pak Slamet dan jadikanlah Provinsi NTT sebagai tempat paling mulia berbakti memajukan Indonesia , dan itu harus dimulai dari NTT. Seperti yang dikatakan Bapak Gubernur, Pak Slamet harus terus memperkuat kolaborasi untuk meneruskan apa yang sudah dilakukan Pak Adi selama bertugas di NTT," ungkap Pius Lustrilanang yang pernah menjadi Anggota DPR RI ini.***

Halaman:

Editor: Yanto Tena

Sumber: Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi NTT


Tags

Terkait

Terkini

x