Peletakan Batu Pertama Gereja St Aloysius Kalpan, Pater Ansel: Kita Menulis Cerita untuk Anak Cucu

- 16 Oktober 2022, 20:02 WIB
Pastor Paroki St.Alfonsus de Liguori Kererobbo P. Ansel, O.Carm./Selayar Post/Yanto Tena
Pastor Paroki St.Alfonsus de Liguori Kererobbo P. Ansel, O.Carm./Selayar Post/Yanto Tena /

"Ketika batu penjuru telah diletakkan itu akan menjadi dasar bagi pengukuran lainnya sebagai konstruksi gedung itu atau rumah itu dan semuanya disejajarkan secara teknik," lanjutnya.

Sebagai Pastor Paroki, kata Pater Ansel, dalam iman kita dengar apa yang dikatakan oleh Rasul Paulus supaya jemaatnya sebagai batu-batu hidup tersusun satu sama lain untuk membentuk bangunan itu sendiri.

Baca Juga: Ribuan Warga Pasimarannu Hadiri Acara Pembukaan HKG PKK ke-50 Tahun

"Kamu bukan lagi orang asing dan pendatang melainkan kamu kawan sewarga dari orang-orang kudus dan anggota-anggota Allah yang dibangun atas dasar para Rasul dan dan para Nabi dan Yesus Tuhan sebagai batu penjuru di dalamnya, tubuh seluruh bangunan rapi tersusun menjadi bait Allah yang kudus di dalam Tuhan," kata Pater Ansel.

Dalam kerangka bersama hari ini, ungkap Pater Ansel, bukan dipandang dari suku dan golongan, melainkan kebersamaan ini adalah sinar energi untuk bergandengan tangan mewujudkan apa yang menjadi impian.

Baca Juga: Minim Kesadaran, Banyak Warga Kabupaten SBD Langgar Aturan Lalin

"Karena itu di tempat ini saya mengajak bapak mama sekalian bahwa kita semua mungkin secara fisik tidak, tetapi secara spiritual kita adalah batu-batu yang mungkin tersusun satu sama lain, ada batu yang besar, ada batun yang kecil, ada batu yang berbentuk, ada batu yang mungkin tidak berbentuk tetapi ditangan bapak-bapak tukang akan berbentuk menjadi indah pada waktunya," ungkapnya.

"Hari ini kita duduk di sini untuk menulis cerita kita yang akan dibaca oleh anak cucu kita pada masa berikutnya. Sebagai anak cucu, mereka akan mengenang dan membaca cerita itu," pungkasnya.***

Baca Juga: Anggota Satlantas Polres Sumba Barat Sosialisasi Etika Berlalulintas di SDI Praigaga II

Halaman:

Editor: Yanto Tena


Tags

Terkait

Terkini