Oknum Polisi di NTT Tembak Mati Warga Sipil, Sejumlah Keluarga Hujani Batu ke Polisi Saat di RS

27 September 2022, 19:35 WIB
Oknum Polisi di NTT Tembak Mati Warga Sipil, Sejumlah Keluarga Hujani Batu ke Polisi Saat di RS./Aktaduma/Adrian Dedy /

SELAYARPOST.com - Sejumlah keluarga seorang warga sipil di Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), yang tewas ditembak oknum Anggota Kepolisian Resor (Polres) Belu, melempar batu polisi saat berada di RS.

Hal tersebut dilakukan lantaran keluarga tidak terima oknuj polisi itu tembak mati korban.

Dilansir SelayarPost.com dari Aktaduma, dikejutkan dengan oknum anggota polisi Polres Belu tembak mati warga GY, puluhan keluarga korban lempari polisi saat berada di sekitar ruang jenazah RSUD Atambua, pada Selasa, 27 September 2022.

Baca Juga: Heboh! Oknum Anggota Polisi di NTT Diduga Tembak Warga Hingga Tewas

Saat diketahui GY meninggal dunia banyak keluarga berdatangan ke RSUD sehingga emosi pun memuncak dan sempat terjadi penyerangan dan pelemparan batu, ketika polisi mendatangi ruang jenazah RSUD.

Dari informasi yang dihimpun GY diduga pernah terlibat perkelahian dengan sopir tangki 6 September 2022 lalu.

Baca Juga: Viral! Keluarga Korban Penembakan Oknum Polisi, Lakukan Arak Jenazah ke Polres dan Kantor DPRD Belu, Ada Apa?

Dari kasus tersebut diduga membuat Buser menggerebek GY, yang pada akhirnya tewas tertembak.

Selain itu dikonfirmasi media ini Kapolres Belu AKBP Yoseph Krisbiyanto hingga saat ini masih bungkam.

Baca Juga: Diduga Cabuli Anak Tiri, Oknum Polisi ini Terancam Hukuman Lebih dari 15 Tahun Penjara

Ditulis media ini sebelumnya, sebelumnya kasus yang menghebohkan polisi tembak polisi kali ini terjadi di Kabupaten Belu Polisi tembak mati warga di Motamaro, Desa Tasain, Kecamatan Raimanuk, pada Selasa, 27 September 2022.

Warga GY (18) tersebut ditembak mengenai belakang sebelah kanan sampai menembus ke dada sehingga tidak tertolong saat dibawa ke RSUD Atambua.

Baca Juga: Kenalan di Facebook, Pas Ketemuan Ibu Muda Ini Dilukai OTK, Polisi Langsung Bergerak 

Dari informasi yang dihimpun GY berasal dari Lalosuk, Desa Tasain, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu.

Salah satu warga yang tidak mau disebutkan namanya saat diwawancarai membenarkan adanya kejadian tersebut dan enggan bercerita.

Selain itu dikonfirmasi awak media Kapolsek Raimanuk IPDA Ilmudin mengatakan jika lagi berada di TKP namun situasi aman dan kondusif.

Baca Juga: Pospera Desak Pemerataan Listrik di TTS, Begini Jawaban Manajer PLN So'e

"Betul ada kejadian tersebut namun saya juga belum tau pasti, saya sekarang lagi berada di TKP situasi aman dan kondusif," ujar Ilmudin.

Belum diketahui pasti siapa oknum polisi Polres Belu yang menembak mati warga tersebut namun dari informasi yang di himpun Oknum tersebut dari satuan polisi Polres Belu.

Baca Juga: Sungguh Terlalu! Pelajar SMA di NTT Aniaya Sang Ibu Guru

Namun ada juga informasi yang beredar jika GY merupakan salah satu daftar pencarian orang (DPO).

Dikonfirmasi Kapolres Belu AKBP Yoseph Krisbiyanto belum merespon saat dihubungi melalui telepon seluler dan pesan WhatsApp. ***

Baca Juga: Ya Tuhan, Remaja 15 Tahun Hilang Terseret Arus saat Berenang di Pantai Lhoknga

Editor: Ariyanto Kristian Tena

Sumber: AKTADUMA

Tags

Terkini

Terpopuler